Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2021

Pertemuan 5 - BAB.2. Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan

Gambar
 ORGAN PADA TUMBUHAN Organ adalah kumpulan dari beberapa macam jaringan yang berbeda dan membentuk satu kesatuan untuk melaksanakan suatu fungsi. Setiap makhluk hidup, baik  tumbuhan , hewan, dan manusia mempunyai organ tubuh. Organ yang dimiliki makhluk hidup digunakan untuk menunjang keberlangsungan hidupnya. Setiap organ memiliki fungsi utama atau fungsi khusus yang tidak dapat digantikan oleh organ lain. Selain fungsi utama, beberapa organ mempunyai fungsi tambahan sehingga antara satu makhluk hidup dengan makhluk hidup lainnya mempunyai ciri khas masing-masing. Organ yang dimiliki  tumbuhan  terdiri dari organ pokok (utama) dan organ tambahan. Organ pokok merupakan organ yang sangat penting bagi tumbuhan. Sedangkan organ tambahan merupakan hasil modifikasi organ pokok. Jadi, setiap organ tidak bekerja sendiri-sendiri, melainkan organ-organ bergantung dan saling memengaruhi satu sama lainnya. Maka dari itu, penting untuk mengetahui organ yang ada pada tumbuhan. Apa saja macam-macam

Mekanisme Evolusi

Gambar
  Bentuk Tak Berakhir yang Terindah Kumbang Onymacris unguicularis  hidup di pesisir gurun Namib di Afrika barat daya, suatu daratan yang sering berkabut, namun nyaris tidak mendapat hujan sama sekali. Untuk memperoleh air yang diperlukannya demi bertahan hidup atau sintas, kumbang tersebut mengandalkan sikap 'berdiri dengan kepala' yang janggal.   ( Gambar 1 )                                           Sambil menungging, kumbang menghadap ke arah angin yang meniup kabut melintasi gurun pasir.  Teteasan air dari kabut terkumpul di tubuh kumbang dan mengalir turun ke mulutnya.  Kumbang penungging ini memiliki banyak kesamaan ciri dengan lebih dari 350.000 spesies kumbang lain di Bumi, termasuk enam pasang kaki, permukaan luar yang keras, dan dua pasang sayap. Satu setengah abad lalu, Charles Darwin terilhami untuk mengembangkan penjelasan ilmiah bagi ketiga pengamatan luas tersebut. Sewaktu ia mempublikasikan hipotesisnya dalam  The Origin of Species, Darwin mengawali sebuah revo

Materi Makromolekul

Gambar
  Makromolekul Setiap hari kita pasti mengonsumsi nasi, daging, susu, dan makanan lainnya sebagai suatu kebutuhan bagi tubuh. Makanan yang kita konsumsi tersebut dikategorikan menjadi beberapa jenis, yaitu karbohidrat, protein dan lemak. Ketiga jenis makanan tersebut tentunya memiliki peran yang berbeda-beda bagi tubuh kita. Tahukah kamu, semua jenis makanan yang kita konsumsi tersebut digolongkan ke dalam makromolekul atau molekul besar? Kenapa karbohidrat, protein dan lemak termasuk makromolekul? Apa yang membedakan karbohidrat, protein dan lemak ditinjau dari struktur kimianya? Untuk memahaminya, mari kita simak pembahasan mengenai makromolekul yang akan menjelaskan karbohidrat, protein, dan lemak dari berbagai tinjauan, diantaranya struktur kimia, monomer penyusunnya, cara mengujinya dan kegunaannya untuk tubuh kita. Pengertian dan Rumus Umum Karbohidrat                                                               sumber: https://dannyiniguez.com Karbohidrat merupakan makromolekul

Biologi Sel dan Biologi Molekuler

Gambar
  Konsep Biologi Sel dan Biologi Molekuler Biologi sel adalah ilmu yang mempelajari sel, baik pengertiannya maupun organella yang ada di dalam sel serta fungsinya. Tubuh organisme hidup tersusun oleh sel, apabila organisme hidup tersebut hanya memiliki satu sel termasuk organisme uniseluler seperti yeast, protozoa, dan bakteri. Organisme yang tersusun dari banyak sel dikenal dengan istilah organisme multiseluler, contohnya adalah manusia, hewan dan tumbuhan. Sel adalah unit terkecil dari kehidupan, yang memiliki bentuk dan ukuran yang berbeda-beda tergantung tempat dan fungsi dari jaringan yang disusunnya. Sel pertama kali yang ditemukan oleh Robert Hooke pada tahun 1665. Sel dalam bahasa Latin adalah cellula yang artinya bilik kecil. Mengapa disebut sebagai bilik kecil? Pada awal sel ditemukan, yang terlihat adalah sel gabus yang tampak hanya seperti bilik, karena sel gabus yang diamati adalah benda mati. Dalam perkembangannya, Hooke melihat perbedaan antara sel gabus dengan sel yang

Pengertian, Jenis dan Dampak dari Mutasi | Biologi Kelas 12

Gambar
S udah pernah dengar istilah mutasi? Kalau dalam dunia kerja, mutasi bisa diartikan pindah posisi atau pindah departemen. Tapi, kalau dalam biologi, apa, ya artinya mutasi itu? Lalu, ada dampaknya nggak, sih? Apa saja ya dampak mutasi itu? Yuk, simak penjelasannya berikut ini!  Pengertian Mutasi Mutasi adalah perubahan yang terjadi pada bahan genetik (DNA maupun RNA), baik pada taraf urutan gen maupun pada taraf kromosom. Mutasi pada tingkat kromosom disebut aberasi. Mutasi pada gen dapat mengarah pada munculnya alel baru dan menjadi dasar bagi kalangan pendukung evolusi mengenai munculnya variasi-variasi baru pada spesies. Perubahan pada sekuens basa DNA akan menyebabkan perubahan pada protein yang dikode oleh gen. Contohnya, bila gen yang mengkode suatu enzim mengalami mutasi, maka enzim yang dikode oleh gen mutan tersebut akan menjadi inaktif atau berkurang keaktifannya akibat perubahan sekuens asam amino. Namun mutasi dapat pula menjadi menguntungkan bila enzim yang berubah oleh ge